Sleman (MTs N 8 Sleman) – Upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional di MTs N 8 Sleman pada hari Selasa ( 02/05/2023 ) bertempat di lapangan upacara madrasah berjalan dengan khitmat. Upacara dilaksanakan mulai pukul 07.00 sampai selesai yang diikuti oleh semua peserta didik, bapak/ ibu guru dan pegawai madrasah, adapun petugas upacara kali ini adalah anggota OSIS.
Agus Sholeh, S.Ag. selaku kepala madrasah dan dalam hal ini sebagai pembina upacara membacakan amanat Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi ( Mendikbudristek ) Nadiem Anwar Makarim. Dalam sambutannya Agus menyampaikan bahwa madrasah siap memberlakukan kurikulum merdeka seperti yang sudah di amanatkan oleh menteri pendidikan.
Menurut Agus, kurikulum merdeka bisa membuat peserta didik belajar lebih nyaman karena disesuaikan dengan bakat dan minat anak, dan guru bisa berlomba – lomba untuk berbagi dan berkarya dengan adanya kurikulum merdeka dan lebih bebas berinovasi di dalam kelas. Sejalan dengan kurikulum merdeka yang menekankan pembelajaran mendalam untuk mengembangkan karakter dan kompetensi peserta didik.
Oleh karena itu mari kita semarakkan hari ini dengan semangat untuk meneruskan perwujudan merdeka belajar, mendidik generasi pancasila yang cerdas dan berkarakter, serta membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan pendidikan yang merdeka, kata Agus di akhir amanatnya. (iks)
Tinggalkan Komentar