Info Sekolah
Kamis, 13 Feb 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
15 Mei 2023

ASPD Hari Pertama, Seksi Dikmad Kemenag Sleman Kunjungi MTsN 8 Sleman

Sen, 15 Mei 2023 Dibaca 204x Humas / Kurikulum

Sleman (MTsN 8 Sleman) Senin, 15 Mei 2023 merupakan hari pertama pelaksanaan ASPD 2023 tingkat SMP/MTs. ASPD akan dilaksanakan selama 4 hari mulai hari ini sampai nanti hari Jumat, 19 Mei 2023. Di hari pertama pelaksanaan ASPD MTsN 8 Sleman mendapat kunjungan dari Seksi Dikmad Kantor Kementerian Agama Kab. Sleman yang diwakili oleh Rokhmadi.

Sekitar pukul 08.00 Rokhmadi tiba di madrasah, maksud dan tujuan ke madrasah adalah untuk melakukan monitoring pelaksanaan ASPD. Diterima oleh kepala madrasah, Agus Sholeh, S.Ag. dan didampingi Waka Ur. Kurikulum M. Arwani Munib. M.Pd., Rokhmadi melaksanakan monitoring dengan melihat pelaksanaan di ASPD (memantau dari luar laboratorium 1-3), kesiapan sarana prasarana dan  kelengkapan administrasi.

Sesi 1 dihadiri 97 siswa dengan total siswa peserta ASPD 193 dan 96 ada di sesi 2. Proktor sebanyak 3 orang, 1 teknisi, pengawas ruang sebanyak 3 orang berasal dari luar MTsN 8 Sleman. Genset siap digunakan jika terjadi permasalahan listrik, laptop cadangan juga sudah disiapkan, UPS terpasang disetiap server dan terdapat 1 server cadangan.
“Sarana prasarana kami upayakan yang terbaik dan siap melaksanakan ASPD, didukung dengan sumber daya manusia yang kompak bekerja sama demi lancarnya pelaksanaan ASPD 2023” ungkap Agus. (hm8)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

5 8 1 8 3 6
Users Today : 661
Users Yesterday : 618
Users This Month : 6085
Users This Year : 17898
Total Users : 581836
Views Today : 929
Who's Online : 0