Info Sekolah
Kamis, 13 Feb 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
22 Mei 2023

Tim Cerdas Cermat Agama MTs N 8 Sleman Sabet Juara 1

Sen, 22 Mei 2023 Dibaca 197x Humas / Kesiswaan

Sleman (MTs N 8 Sleman) – MTs N 8 Sleman mendulang prestasi di bidang akademik yaitu meraih juara 1 pada lomba cerdas cermat agama yang dilaksanakan Minggu (21/05/2023) bertempat di SMA Muhammadiyah 1 Prambanan. Kepala Madrasah, Agus Sholeh, S.Ag. mendampingi langsung peserta lomba CCA yang diperkuat oleh Nur Azizah, Areta, dan Zulfa yang masih tercatat sebagai siswa MTs N 8 Sleman. Agus mengungkapkan rasa syukurnya karena berhasil menjadi sang juara dalam lomba ini. Tak lupa saya ucapkan terimakasih buat anak – anakku yang sudah memberikan yang terbaik buat madrasah di akhir pekan ini, dan tak lupa buat pembimbing, pendamping lomba, dan semua warga madrasah atas suportnya.

Menjadi juara dalam perlombaan ini, tentunya membuat ketiga siswa tersebut begitu senang sekaligus bahagia meski sebelumnya sempat tegang sebelum dan saat perlombaan. Dalam mempersiapkan lomba ini Azizah, Areta, dan Zulfa satu suara yaitu menhabiskan waktu sepekan penuh disela – sela aktivitasnya menjadi siswa madrasah. “Meskipun Lelah dan pusing, tapi kami bangga karena bisa mempersembahkan yang terbaik buat madrasah kami tercinta.” Ujar mereka kompak. (iks)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

5 8 1 8 3 6
Users Today : 661
Users Yesterday : 618
Users This Month : 6085
Users This Year : 17898
Total Users : 581836
Views Today : 929
Who's Online : 0