Sleman (MTs N 8 Sleman) – Guna memberi semangat kepada peserta lomba Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) 2023 cabang tenis meja, Kepala Madrasah Agus Sholeh, S.Ag. memberi suport kepada peserta dengan menggelar latihan tanding persahabatan tenis meja dengan salah satu peserta pada Kamis (20/07/2023) bertempat di lorong belakang kelas IX.
Saat dijumpai tim jurnalis madrasah selepas latihan tanding persahabatan tenis meja , Agus menyampaikan bakat yang luar biasa dari anak – anak dalam tenis meja sangat besar. “Kita harus selalu mensuportnya dengan memberikan fasilitas latihan yang memadai agar bakat mereka tersalurkan dan nantinya bisa bertanding sekaligus menjadi juara di ajang lomba tenis meja,” ujarnya.
“Tugas kami adalah mengembangkan bakat dan potensi siswa, ketika siswa punya potensi bagus, madrasah siap mensuport. Komitmen madrasah untuk mengembangkan bakat dan potensi siswa menjadi salah satu kunci,” pungkasnya diakhir wawancara. (iks)
Tinggalkan Komentar