Info Sekolah
Kamis, 13 Feb 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
4 Agustus 2023

Laboratorium Komputer MTsN 8 Sleman Siap Menjadi Pusat Pembelajaran di TP. 2023-2024

Jum, 4 Agustus 2023 Dibaca 270x Humas / Kurikulum / Sarana dan Prasarana

Sleman (MTsN 8 Sleman) Jumat (04/08/2023) – Kegiatan belajar mengajar tidak hanya dilakukan di dalam kelas, namun juga bisa dilakukan di luar kelas, salah satunya di Laboratoirum Komputer. Seperti yang dilakukan di kelas 9D mata Pelajaran IPA yang diampu oleh Ika Sudaryatiningsih, S.Pd. Laboratorium dapat dijadikan tempat bagi peserta didik  untuk melakukan pembelajaran keterampilan, dan laboratorium memiliki peran sebagai tempat bagi para guru dan peserta didik untuk menggali pengalaman dan melakukan suatu karya.

Sebagaimana yang diatur dalam Permendiknas No 24 Tahun 2007 tentang standar sarana dan prasarana sekolah, bahwa laboratorium komputer berfungsi sebagai tempat mengembangkan keterampilan dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi.

Hal itulah yang mendasari Ika Sudaryatinignsih untuk melaksanakan pembelajaran di Laboratorium Komputer, “katerampilan anak tidak hanya didapatkan di laboratorium IPA namun diharapkan bisa menggunakan perangkat teknologi informasi dan komunikasi melalui laboratorium komputer” jelas Ika.

Sesuai dengan visi laboratorium komputer MTsN 8 Sleman, mewujudkan peserta didik yang mempunyai keterampilan di bidang informatika dan komputer serta menjadi pusat pembelajaran dan pendukung kinerja di lingkungan madrasah, laboratorium komputer siap dan terbuka untuk digunakan pembelajaran semua mata pelajaran bahkan tidak memungkiri siap digunakan untuk kegiatan non akademik. (hm8)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

5 8 1 8 3 6
Users Today : 661
Users Yesterday : 618
Users This Month : 6085
Users This Year : 17898
Total Users : 581836
Views Today : 929
Who's Online : 2