Info Sekolah
Kamis, 27 Mar 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Ajaran 2025/2026
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Ajaran 2025/2026
29 Agustus 2023

Guru Batik MTs N 8 Sleman Kenalkan Cara Pembuatan Batik Jumputan

Sel, 29 Agustus 2023 Dibaca 426x Humas

Sleman (MTs N 8 Sleman) – Guna menambah kemampuan siswa dalam membatik, guru mata pelajaran batik kelas VII Anita Dwi Astuti, S.Pd. mengenalkan cara pembuatan batik jumputan pada kelas VII. Saat kami jumpai di kelas VII E pada Selasa (29/8/2023) disela – sela jam mengajarnya Anita menjelaskan bahwa batik jumputan merupakan salah satu jenis batik yang pembuatannya dilakukan dengan cara mengikat kencang dibeberapa bagian kain kemudian dicelupkan pada pewarna.

Anita menambahkan untuk bahan dan alat pembuatan batik jumputan sangat mudah yaitu menggunakan kain putih, wantek (pewarna pakaian), air, gelang karet dan cangkir plastik. Saat praktek siswa dibagi secara berkelompok. ‘’Untuk warna kalian bisa memilih warna apa saja sesuai dengan kesepakatan kelompok, akan tetapi untuk hasil yang maksimal dan menarik kalian bisa menggunakan warna – warna cerah,’’ujarnya.

Kelompok yang terdiri dari Rakha, Arkha, dan Adnan dari kelas VII E merasa bangga ketika batik jumputannya sudah selesai. Menurut mereka selain bisa menambah pengetahuan batik juga berharap nantinya bisa membuat motif – motif yang lain agar lebih bervariasi. Diakhir wawancara mereka berfoto bersama batik jumputannya di depan kelas. (iks)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

6 0 6 4 3 2
Users Today : 322
Users Yesterday : 333
Users This Month : 13877
Users This Year : 42494
Total Users : 606432
Views Today : 546
Who's Online : 0