SLOT GACOR SLOT GACOR
Tiga Siswa MTsN 8 Sleman Bakal Bertarung di Kompetisi Sains Madrasah Online Nasional 2020 – MTs Negeri 8 Sleman – Official Website
School Info
Saturday, 27 Jul 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
7 October 2020

Tiga Siswa MTsN 8 Sleman Bakal Bertarung di Kompetisi Sains Madrasah Online Nasional 2020

Wed, 7 October 2020 Read 9x Kesiswaan

Sleman (MTsN 8 Sleman) – Sejumlah tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri 8 Sleman akan bertarung dalam kegiatan Kompetisi Sains Madrasah Online 2020. Kompetisi Sains Madrasah (KSM) adalah sebuah ajang berkompetisi dalam bidang sains yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Kompetisi Sains Madrasah diselenggarakan mulai dari tahun 2012 hingga tahun 2017 dilakukan secara konvensional dan pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah berbasis teknologi dimulai sejak tahun 2018 sampai dengan sekarang.

Pelaksaan KSM sendiri dilakukan berjenjang dimulai dari tingkat Satuan Pendidikan, Kabupaten/Kota, Provinsi dan Nasional. Namun, dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah pada tahun 2020 dilakukan dalam 2 tahapan yaitu KSM Tingkat Satuan Pendidikan dan KSM Tingkat Nasional.

Menghadapi gelaran tersebut, ketiga wakil dari MTsN 8 Sleman terus digembleng untuk memaksimalkan persiapan. Hal ini terlihat dari kegiatan pembimbingan oleh guru mata pelajaran yang akan di ujikan. Terdapat tiga bidang lomba yang diujikan, yaitu IPA Terpadu, IPS Terpadu dan Matematika Terpadu.

Untuk mata pelajaran IPA Terpadu diwakili oleh Najwa Nabila Haira Aini siswa kelas IXA dengan guru pembimbing Dra. Hj. Winuri Siti Syamsiyah dan Ummu Maimanah, S.Pd. Sementara untuk IPS Terpadu terpilih Nina Setyo Wulandari dengan guru pembimbing Dra. Sri Handayani. Dan untuk Matematika Terpadu mengutus Azril Indra Putra siswa kelas VIIIF dengan guru pembimbing Etik Mardiyah, S.Pd. dan dibantu oleh Restu Hayyu Khoirunnisa, mahasiswi yang sedang menjalani Program Latihan Profesi (PLP) di MTsN 8 Sleman.

Saat dikonfirmasi, salah satu guru pembimbing, Dra. Hj. Winuri Siti Syamsiyah mengatakan pembimbingan materi KSM mulai rutin dilakukan di madrasah. ”Mendekati KSM Online Nasional yang akan dilaksanakan 9-10 November 2020, pembahasan soal – soal rutin dilakukan, hal ini untuk membiasakan para siswa untuk mengetahui karakteristik soal KSM,” ujar Hj. Winuri.

Di tempat terpisah, pembimbing Matematika Terpadu, Etik Mardiyah, S.Pd. berujar untuk soal – soal di KSM Online Tahun 2020 ini akan bertambah sulit. “Tingkat kesulitan KSM Tahun ini meningkat, hal ini karena soal – soal KSM akan menggunakan soal dalam Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, atau Bahasa Arab,” tandasnya.

Kepala MTsN 8 Sleman, Jazim Kholis, S.Ag. sangat mengharapkan kepada semua siswa yang mengikuti KSM agar tetap semangat dan berlatih dengan tekun.

“Kepada para guru pembimbing agar lebih memantapkan lagi siswanya dan selalu memberikan motivasi agar siswa kita semangat dalam menghadapi lomba KSM Online di bulan November nanti,” harap Jazim.(imm)

This article have

0 Comment

Leave a Comment

 

https://idea.gov.bd/qris/ https://e-office.inka.co.id/gacor/