Info Sekolah
Minggu, 09 Feb 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
3 Mei 2023

Kepala MTs N 8 Sleman Ikuti Penguatan Moderasi Beragama dan Pembangunan ZI WBBK

Rab, 3 Mei 2023 Dibaca 183x Humas

Sleman (MTs N 8 Sleman) – Pentingnya pemahaman moderasi beragama di kalangan pegawai Kementerian Agama Kabupaten Sleman sebagai penguatan pilar yang kian kokoh diantara banyaknya warna yang berbeda dalam kehidupan kemasyarakatan. Hal ini perlu terus disampaikan agar harmonisasi dalam kehidupan di masyarakat tetap terjalin erat sehingga mampu menangkal berbagai ancaman dengan menjadikan isu – isu agama sebagai pintu masuk yang dapat memperlemah silaturahim kebangsaan yang semakin baik.

Rabu (03/05/2023) bertempat di Aula Lt. 3 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Kepala Madrasah Agus Soleh, S.Ag. mengikuti kegiatan penguatan moderasi beragama dan pembangunan zona integritas menuju wbk. Menurut Agus Moderasi Beragama di MTs N 8 Sleman yang sudah terbangun baik perlu dijaga dan dirawat , sehingga potensi yang menganggu kebhinekaan dan keberagaman bangsa tetap terjaga.

Agus juga berpesan agar semua warga MTs N 8 Sleman harus selalu hidup rukun, hidup toleran, hidup damai seperti yang telah diwariskan oleh para pendahulu kita tetap dapat dijaga walaupun kita berasal dari latar belakang yang beraneka ragam. Moderasi beragama adalah tanggung jawab kita semua sebagai warga negara yang baik, ujarnya.

Acara ini dihadiri Kakanmenag Kabupaten Sleman, H.Sidik Pramono, S.Ag.,M.SI., Kasi dan Penyelengara, Kepala KUA Kapanewon, Kepala MIN, Kepala MTsN, Kepala MAN, Pokjawas Madrasah dan Pendidikan Agama, perwakilan Ka TU, dan Dharma Wanita Persatuan Bawah Atap. Tulus Dumadi sebagai Kasubag TU Kantor Kementarian Agama Kabupaten Sleman yang membuka kegiatan tersebut. (iks)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

5 7 9 4 1 1
Users Today : 316
Users Yesterday : 476
Users This Month : 3660
Users This Year : 15473
Total Users : 579411
Views Today : 417
Who's Online : 0