Info Sekolah
Jumat, 18 Apr 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Ajaran 2025/2026
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Ajaran 2025/2026
16 Maret 2025

Kepala MTsN 8 Sleman Serahkan Langsung Bantuan Sembako dalam Peringatan HAB ke-47

Ming, 16 Maret 2025 Dibaca 46x Humas

Sleman (MTsN 8 Sleman) – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-47, MTsN 8 Sleman mengadakan kegiatan bakti sosial berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat sekitar madrasah. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (13/3/2025) di hall madrasah dan dihadiri oleh para guru, pegawai, masyarakat sekitar, serta para siswa.

Kepala MTsN 8 Sleman, Agus Sholeh, S.Ag., secara langsung menyerahkan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian madrasah terhadap masyarakat sekitar yang tengah menghadapi situasi ekonomi yang kurang menentu. β€œSemoga pembagian sembako ini dapat sedikit meringankan beban mereka dan menjadi berkah bagi kita semua,” ujarnya.

Beliau juga menekankan bahwa bakti sosial ini merupakan bagian dari komitmen MTsN 8 Sleman dalam membangun nilai kepedulian sosial di kalangan siswa. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa dapat belajar untuk selalu berbagi dengan sesama dan memiliki rasa empati terhadap lingkungan sekitar.

Paket sembako yang dibagikan terdiri dari berbagai kebutuhan pokok yang dapat membantu masyarakat dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari. Para penerima bantuan menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian serta kepedulian yang diberikan oleh pihak madrasah.

Selain memberikan bantuan, Agus Sholeh juga berharap bahwa kegiatan ini dapat semakin mempererat hubungan antara madrasah dan masyarakat sekitar. β€œKami berharap masyarakat semakin percaya kepada MTsN 8 Sleman sehingga nantinya madrasah ini dapat terus berkembang dan maju,” tambahnya.

Kegiatan bakti sosial ini menjadi salah satu agenda rutin dalam peringatan HAB MTsN 8 Sleman setiap tahunnya. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, diharapkan MTsN 8 Sleman terus menjadi lembaga pendidikan yang tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga berkontribusi dalam kehidupan sosial masyarakat.Β  Semoga MTsN 8 Sleman semakin maju dan terus membawa manfaat bagi banyak orang. (adp)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

6 1 5 1 7 4
Users Today : 319
Users Yesterday : 712
Users This Month : 7939
Users This Year : 51236
Total Users : 615174
Views Today : 471
Who's Online : 1