Info Sekolah
Minggu, 16 Mar 2025
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
  • Selamat datang peserta didik baru MTs Negeri 8 Sleman dalam kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024
29 Juli 2024

Amanat Pembina dan Prestasi Kelas IX F sebagai Petugas Upacara MTsN 8 Sleman

Sen, 29 Juli 2024 Dibaca 650x Humas

Sleman (MTsN 8 Sleman) – MTsN 8 Sleman mengadakan upacara bendera pada Senin pagi (29/07/2024) dengan penuh khidmat. Petugas upacara kali ini adalah siswa kelas IX F, yang dengan disiplin dan tanggung jawab menjalankan tugasnya. Upacara diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf MTsN 8 Sleman.

Upacara dipimpin oleh Wakil Kepala Bidang Kurikulum, Muhammad Arwani Munib, S.Th.I., M.Pd., yang bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau memberikan nasehat penting yang ditujukan untuk seluruh siswa kelas VII, VIII, dan IX.

Untuk siswa kelas VII, Muhammad Arwani Munib menekankan pentingnya adaptasi dengan lingkungan sekolah baru. “Kelas VII, kalian diharapkan dapat merubah kebiasaan di sekolah lama dan mencontoh perilaku baik dari kakak kelas. Ini adalah awal yang baru, manfaatkan kesempatan ini untuk membangun kebiasaan positif,” ujarnya.

Beliau juga memberikan pesan khusus kepada siswa kelas 8 agar selalu menjadi teladan yang baik. “Kelas VIII, kalian adalah contoh bagi adik kelas. Berikanlah teladan yang baik dan konsisten dalam semangat belajar. Peran kalian sangat penting dalam membangun budaya belajar yang positif di madrasah kita,” lanjutnya.

Untuk siswa kelas 9, yang sedang mempersiapkan diri menuju kelulusan, beliau menekankan pentingnya keseriusan dalam belajar. “Kelas IX, saatnya untuk belajar lebih giat dan serius karena kalian akan mempersiapkan diri untuk kelulusan dan melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya, baik itu MA, SMA, maupun SMK. Masa depan kalian bergantung pada usaha dan kerja keras kalian mulai dari sekarang,” pesan Muhammad Arwani Munib.

Beliau juga memberikan apresiasi khusus kepada siswa kelas IX F yang telah melaksanakan tugas sebagai petugas upacara dengan sangat baik. “Kelas IX F telah menunjukkan disiplin dan tanggung jawab yang tinggi dalam menjalankan tugas sebagai petugas upacara. Mereka dapat menjadi contoh bagi kelas lainnya,” tambahnya.

Upacara bendera di MTsN 8 Sleman ini tidak hanya menjadi ajang untuk menumbuhkan rasa nasionalisme, tetapi juga sebagai media untuk memberikan motivasi dan nasehat kepada siswa agar selalu bersemangat dalam meraih prestasi.

Dengan diadakannya upacara bendera rutin setiap minggunya, MTsN 8 Sleman berkomitmen untuk terus mendidik siswa-siswi agar menjadi generasi yang berkarakter, disiplin, dan berprestasi. (hm8)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Lokasi Madrasah

Our Visitor

6 0 1 3 9 3
Users Today : 538
Users Yesterday : 583
Users This Month : 8838
Users This Year : 37455
Total Users : 601393
Views Today : 934
Who's Online : 0